29 Juli 2010

Apakah ada yang tahu rasanya mencintai seseorang yang tidak boleh dicintai?

"Aku tahu".

"Aku memang baru mengenalnya, tapi rasanya aku sudah mengenalnya seumur hidup. Dan tiba-tiba saja aku sadar dia telah menjadi bagian yang penting dalam hidupku.

"...Hidup itu sungguh aneh, juga tidak adil. Suatu kali hidup melambungkanmu setinggi langit, kali lainnya hidup menghempaskanmu begitu keras ke bumi. Ketika aku menyadari dialah satu-satunya yang paling kubutuhkan dalam hidup ini, kenyataan berteriak di telingaku dia juga satu-satunya orang yang tidak bolehku dapatkan. Kata-kataku mungkin terdengar tidak masuk akal, tetapi percayalah aku rela melepaskan apa saja, asal bisa bersamanya. Tetapi apakah manusia bisa mengubah kenyataan?

"Satu-satunya yang bisa kukalukan sekarang adalah keluar dari hidupnya. Aku tidak akan melupakan dirinya, tetapi aku harus melupakan perasaanku padanya walaupun itu berarti aku harus menghabiskan sisa hidupku mencoba melakukannya. Pasti butuh waktu lama sebelum aku bisa menatapnya tanpa merasakan apa yang kurasakan setiap kali aku melihatnya. Mungkin suatu hari nanti--aku tidak tahu kapan--rasa sakit ini akan hilang dan saat itu kami baru akan bertemu kembali."

****


Dikutip dari Novel Autumn in Paris karya Ilana Tan

8 komentar:

Senja Di Batas Cakrawala mengatakan...

emhh, judul yang menarik.
" Cinta " datang tak mengenal usia, waktu, ruang atau tempat, ketika pergi pun tak dapat ditahan.

Tapi kembali pada realita, membalance dengan logika dan mendasarkan pada pemberian tulus, insyaallah takkan " salah kaprah "

Salam ~ Jogja

Unknown mengatakan...

pernah baca novelnya tapi lupa dg kata2 ini .hehee

De mengatakan...

@ senja dibatas cakrawala : hallo, salam kenal juga. ngomongin cinta emang nggak ada habisnya ya. apalagi merasakannya. kali ini, kita boleh aja patah hati, tp gimana dgn esok hari. hal yg sama mungkin akan terjadi lagi. so, nggak ada yg bs mengingkari cinta.

@ mbak fanny : ada kok, mbak. ditengah2. ulang baca lagi deh. hehe...

kebookyut (DiVe) mengatakan...

mbak... jadi penasaran, bagus y novelnya iliana tan? kok kayaknya laku bgt.. tp keboo nggak punya duit buat beli novel.. huhuhu

non inge mengatakan...

iyaaaaaaaaaaahhhhh...
aku juga suka novel ini dan bagian ini >.<

have a nice day ^^

Raa mengatakan...

huwaaaaaa....aku banget!
Bdw, lempar novelnya ke aku ya?

Chrysogonus mengatakan...

Bukankah cinta tak pernah salah?

Anonim mengatakan...

Amiable post and this enter helped me alot in my college assignement. Thank you for your information.