13 Februari 2010

Me and My World

 Kata orang, aku ini manusia aneh. Habis nangis bisa langsung ketawa. Mereka tanya, terbuat dari apa hati ku? Lah, maksudnya apa coba? Aku ini cuma manusia biasa yang kadang bisa nangis apalagi tertawa, bisa merasakan sakit dan terluka. Tak ada yang berbeda dari ku. 

Jika aku bisa demikian, itu karna semua pengalaman hidup mengajarkan ku untuk lebih kuat. Nggak ada tangis yang berkepanjangan. Tuhan menciptakan segala sesuatu itu berpasangan, ada laki-laki ada perempuan, ada hitam dan ada putih, ada sedih ada juga tawa. Itulah kehidupan.

Maka, bila kamu bisa menangis membaca tulisan ku yang kadang mellow, kamu juga bisa tertawa membaca hal-hal yang konyol dari curhat ku. Semua pasti ada jawabannya. Oh ya, mereka bilang aku ini bukan hanya aneh tapi kelewat tegar. Dengan semua penderitaan yang ku alami, aku masih bisa tersenyum pada dunia. Hihi...bangga sih bisa disanjung demikian, tapi sayangnya mereka salah. Setiap orang mempunyai titik terendah dalam hidupnya, setegar apa pun ia. Begitupun juga diri ku, aku pernah juga merasa berputus asa dan tak  terkadang menyalahkan Tuhan. Tapi, aku tahu itu hanyalah kemarahan sesaat, sekali lagi semua pasti ada jawaban. Ada awal, pasti ada akhir. Nggak ada penderitaan yang berkepanjangan.

Nah lo, ternyata aku memang manusia aneh. Kalo nulis nggak pernah pake konsep, jadinya ngelantur kemana-mana. Pantesan novel-novel yang ku bikin, nggak pernah kelar. Soalnya ceritanya bisa jadi gonta-ganti. Hihii...tuh kan belok lagi.

Ya sudah, daripada ngomongin yang aneh-aneh mending aku kerjain PR yang dikasih sama NaiCaNA dan Pohon dulu. Sekalian mau ngenalin diri sama teman-teman yang penasaran sama ku. Yach, biar nggak misterius lagi. Hihi... 

Where is your cell phone 
In my pocket kali yee, always dibawa kemana2, kadang kalo lagi sms-an mau nge-pub dibawa juga...hihi..*gila ya* 

Relationship? 
Lagi jomblo nich, ada yang berminat? hihi...cuma teman aku segudang, malahan lebih banyak termasuk teman-teman blogger juga dong  

Your hair? 
Dibilang ikal nggak juga,dibilang lurus nggak juga, ya biasa2 aja kok, warnanya hitam belum mau ganti yang lain. Yaaa...natural lah  

Work? 
Sekarang kerja sih, cuma belum begitu bisa mencukupi kebutuhan,dan pengennya kuliah lagi, and dapat kerjaan yang mapan.doa'in ya...  

Your sisters? 
Kakak ku namanya Nurul Fatmi, seorang ibu rumah tangga yang baik buat ke-empat anaknya. 

Your favorit thing? 
Tidur2an sambil baca buku and dengerin musik dari tape butut kesayangan ku 

Your dream last night? 
Hmm...mimpi? Mimpi apa ya? Oh iya, aku terjebak dalam banjir di sebuah jembatan, aku pengen pulang, makanya dengan susah payah aku brenang ke seberang, jatuh bangun, terseret arus, namun akhirnya aku bisa sampai diseberang. Mimpi ini bikin aku ingat masa kecil yang suka mandi di kali. Oh ya, ada yang mau nafsirin mimpi itu nggak?  

Your favorit drink? 
Jus tomat, biar kalo malu-malu kelihatan merahnya. hihi...  

Your dream car? 
Seperti postingan aku yang dulu, aku pingin punya VW Kodok, tapi karna ponakan ku banyak, aku ganti yang combi aja, biar semuanya bisa muat. Mau ikut? Yuuuk mareee... 

Your shoes? 
Yang nyaman dipake aja. Tapi dulu favorit aku, sepatu kets warna putih. Hmm...kesannya gimanaaa gitu 

Your fears? 
Ketika semua orang nggak bisa mengahargai usaha dan kerja keras ku. Ugh.. 

What do you want to be in 10 years? 
Menikah, punya keluarga kecil yang bahagia, dan jadi penulis hebat. Amiin... 

Who did your hang out with last week? 
Nggak kemana-mana. Just stay at home 

What are you not good at? 
Moody and emosional. Terkadang orang2 disekeliling ku bisa kena imbasnya. hihi.. 

One of your wish list item? 
Dapat kerjaan yang lebih baik, bisa bantu ortu bangun rumah lagi 

Where you grew up? 
Aku lahir di sebuah desa di sebelah selatan kota Pariaman (Sumatera Barat), namanya Desa Rambai. Aku tumbuh dan besar di sana. Di sebuah rumah bercat putih, yang sekarang sudah menyerupai gubuk tua yang sudah retak dan bocor sana sini. 

Last thing you did? 
Sleeping beauty 

What are you wearing? 
Jeans and kaos oblong hitam, hadiah sayembara kucing melulu dari gagas media. Hihi...kaos gratisan

Your computer? 
Intel Pentium Dual CPU 

Your pet? 
Kucing meow meow dong. Namanya cipus. Lucu deh. 

Your life? 
Hidup itu adalah anugerah, sesuatu yang layak untuk disyukuri, nggak peduli itu sedih maupun bahagia. Semua pasti ada hikmahnya. 

Missing ? (hilang) 
Aku pernah kehilangan sorang sahabat waktu SD namanya Rifka Nurhaida. Suatu penyesalan yang teramat dalam bagi ku karna tak bisa menemaninya disaat-saat terakhir. Hiks...Miss u Rika. 

What are you thinking right now? 
Kapan ku punya pacar? Hihi...kayak judul lagu 

Your car? 
Sayangnya aku kere, jadi nggak punya boil  

Your kitchen? 
Ada. Tungku perapian, yang ditiup biar apinya nyala dan asapnya kemana-mana, trus yang banyak arangnya. Hihi... 

Your favorit color? 
Hijau 

Last time you laugh? 
Kapan terakhir kalinya aku ketawa? Hmm...every day kali ya. Hihi...lupa. Tertawa dengan  bebas dan melupan sejenak beban yang menggunung. Aku lupa moment seperti itu. Mungkin dah lama banget.  

Last time you cried? 
2 hari yang lalu, semalam. Ugh, belakangan aku jadi sering nangis. Nggak tahu kenapa.  

Love? 
Pada semua yang tak lelah memberi cintanya kepada ku. Terutama kepada Allah, Tuhan yang menjadikan ku ada. Thanks God. 

Person elected to the tag 
Aku mau estafet-in buat Rava. Semoga kamu suka dengan PR ini. Hihi...

Ahh...begitulah kira-kira tentang diri ku. All about me and my world. Inilah diri ku yang dikata misterius, ternyata gadis miskin yang apa adanya. ^_^

3 komentar:

Sari mengatakan...

Eh, ini aku juga lagi ngerjain PR ini hehehe

Pohonku Sepi Sendiri mengatakan...

takkan pernah mengerti tawa tanpa adanya tangis kan wid.. hehe..
eh, nama kucingnya lucu tuh..
makasih dah ngerjain peernya..
sukses slalu ya wit.. :)

Anonim mengatakan...

asiiikk...ada PR buatku..
Makasih ya...akan segera dikerjain, bu guru.. hehehe