16 Desember 2009

Jawaban Yang Sama




"Bagaimana dengan hasilnya? Lulus tidak?"

Aku terdiam. Pertanyaan itu terasa menampar ku. Mulut ku terkuci.

"Kenapa?".
Mereka terus mendesak ku untuk berbicara. Bagaimana harus ku jawab. Sengaja aku memperpanjang jeda, sekedar mengumpulkan kekuatan untuk menjawab atau mencari kata-kata yang tepat untuk menjelaskannya.

"Kau kenapa sih, ditanya kok malah diam? Bagaimana hasil ujian mu? Kau lulus tidak?"

Ahh....aku capek dengan semua ini. Aku lelah dengan semua pertanyaan yang seolah-olah menyudutkan ku. Mereka tak sadar apa, aku bagai seorang pecundang setiap dihadapkan dengan rentetan pertanyaan yang sama. Aku lelah. Tak bisakah mereka memberi ku sedikit ruang untuk menghirup nafas. Ah...mereka tak akan pernah mengerti yang ku rasa.

"Aku tak lulus!!"

Ufff....kata itu akhirnya keluar juga. Aku mengecewakan mereka lagi. Bahkan mungkin kata itu telah berubah menjadi pisau bermata dua, yang kini menancap di hatinya. Aku telah melukainya.

Andai saja mereka tahu, aku adalah orang yang paling sakit ketika mengucapkan jawaban itu. Tapi apa mereka mengerti?

Ahh...esok masih ada lagi jawaban yang harus ku berika pada mereka. Apakah kali ini jawabannya akan berbeda?

Aku lelah Tuhan...

--

7 komentar:

Pohonku Sepi Sendiri mengatakan...

ada apa wit? jika memang lelah, istirahatlah barang sejenak..
tapi ingat hari esok masih panjang.. masih banyak kesempatan dan berbagai kemungkinan yg dipersiapkan Tuhan untuk dilalui.. seringan atau seberat apapun itu, pastinya akan menempa hidupmu..
tetap semangat ya wit.. :)

Alil mengatakan...

daftar PNS apa wit..?
jangan menyerah..
coba lagi next time ya...

ajenk mengatakan...

eits....kalo lelah boleh istirahat bentar kok....kalo udah ngerasa fit melangkahlah lagi... :)

Take a breath...take it easy.... :)
semangat....!!

Unknown mengatakan...

semangat !!!! kegagalan adalah sukses yang tertunda, jadikan kegagalan sebagai pemicu tuk sukses..

De mengatakan...

@ Pohon :
ya, mungkin aku perlu jeda barang sejenak
thanks ya

@ Alil :
Jangan menyerah...jangan menyerah....ooo..
jadi kayak lagu d'massive ya lil? :p

@ ajenk :
take it easy...ya, boleh juga tu jenk

@ willyo :
yupe benar sekali...terima kasih yaaaa....

rid mengatakan...

sabar yaaa, sist^^
coba lagi. Semangaat!!!

De mengatakan...

@ rid :
yah, memang harus banyak bersabar. selain semangat, hanya itu yang ku punya kini :)
thanks ya